Sesungguhnya Kami telah mengutus rasul-rasul Kami dengan membawa bukti-bukti yang nyata dan telah Kami turunkan bersama mereka Al-Kitab dan neraca (keadilan) supaya manusia dapat melaksanakan keadilan. Dan Kami ciptakan besi yang padanya terdapat kekuatan yang hebat dan berbagai manfaat bagi manusia, (supaya mereka mempergunakan besi itu) dan supaya Allah mengetahui siapa yang menolong (agama)-Nya dan rasul-rasul-Nya padahal Allah tidak dilihatnya. Sesungguhnya Allah Maha Kuat lagi Maha Perkasa. (QS. Al-Hadid:25)
Saya bersaksi bahwa tidak ada ilah kecuali Allah yang tidak ada satu pun sekutu bagi- Nya, serta saya bersaksi bahwa Muhammad adalah hamba dan Rasul-Nya yang telah diutus dengan membawa kitas yang memberi petunjuk dan pedang (baca: kekuatan) yang akan selalu menopang (dakwahnya) sampai hari kiamat sehingga hanya Allah saja yang diibadahi dan tidak ada sekutu bagi-Nya. Allah telah menjadikan rizkinya di bawah bayang-bayang pedang dan tombaknya dan Dia menjadikan kehinaan atas orang-orang yang menyelisihi perintahnya.
Beliau adalah orang yang paling berani di medan perang dan paling dekat posisinya dengan musuh tatkala berkecamuknya perang, sampai-sampai para pahlawan perang di antara para sahabat berlindung di belakangnya, bahkan pernah beliau maju sendirian menghadapi musuh ketika para sahabatnya bercerai-berai seraya bersabda: "Aku ini adalah seorang nabi yang tidak dusta, aku ini anak Abdul Muthalib." Diterbitkannya risalah kecil ini terdorong oleh keadaan umat Islam saat ini yang telah dikuasai oleh orang-orang kafir, dengan cara menghalalkan darah kaum muslimin, bocah-bocah muslim tak berdosa, merenggut dan memperkosa hak-hak asasi setiap orang yang mengikrarkan Laa ilaaha illallah di negeri Palestina, Kashmir, Burma, India, Filipina, dan India.
0 comments:
Post a Comment
Komentarnya sangat diharapkan, Terima kasih